Senin, 21 Mei 2012

Kelebihan dan Manfaat ASI

ASI merupakan makanan alamiah yang terbaik untuk bayi. Selain komposisi yang sesuai dengan pertumbuhan bayi (mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, zat besi), juga dilengkapi dengan pelindung (immunoglobumin, lekosit, laktoferin, faktor bifidus, lisozim dan taurin).

Zat zat yang terkandung dalam ASI antara lain : Kolostrum, Protein, Lemak, Laktosa, Vitamin A, Zat Besi, Taurin, Laktobasilus, Laktoferin, Lisozim. Zat inilah yang menyebabkan ASI lebih diutamakan diberikan kepada bayi. Bahkan disarankan untuk memberikan ASI ekslusif sampai 6 bulan.

Kelebihan lain dari ASI adalah kandungan asam lemak esensial, docosahexaenomic acid (DHA) dan arachidonic acid (AA) yang berperan dalam pertumbuhan otak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar